Pantai Bakaro – Info Tiket Masuk, Foto, Rute, Ulasan
[ad_1]
Pesona keindahan Pantai Bakaro yang ada di Papua memang tidak bisa ditukar dengan apapun. Kabupaten Manokwari khususnya, terkenal memiliki keanekaragaman pantai yang sangat banyak dan indah. Anda dijamin akan terpesona dan terpukau dengan keindahan pantai yang ada di Papua tersebut. Papua Barat memang terkenal dengan pesona pantai dan awan bergulungnya yang sangat indah.
Pesona pariwisata di Papua Barat khususnya Kabupaten Manokwari membentang di sekujur pantai-pantainya. Salah satu pantai yang sangat menjadi daya tarik dan diminati oleh wisatawan domestik serta asing adalah Pantai Bakaro. Pantai ini dapat menjadi salah satu destinasi wisata yang asyik dan memukau yang pantas Anda masukkan ke dalam list jalan-jalan Anda.
Harga Tiket Masuk di Pantai Bakaro
Harga tiket masuk pantai ini cukup terjangkau, Anda hanya perlu menyiapkan uang sekitar Rp 20.000 saja untuk menikmati keindahan dan kedamaian yang ada di dalam pantai. Harga tersebut cukup terjangkau mengingat Papua adalah surga untuk memanjakan mata dan jiwa para petualang. Anda tidak perlu lagi membayar parkir apabila telah membayar sejumlah uang tersebut.
Pantai Bakaro memiliki pasir berwarna putih seperti kebanyaka pantai di Papua yang memang memiliki pasir berwarna putih. Untuk menuju pantai Bakaro ini, Anda hanya tinggal menuju pantai pasir putih saja, letak pantai ini berada di 3 km setelah pantai pasir putih. Pantai ini akan sangat ramai sekali menjelang akhir pekan dan juga hari libur.
Anda bisa menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat untuk menuju pantai ini. Namun akan lebih cepat lagi bila menggunakan kendaraan roda dua, karena dapat menembus kemacetan dan juga menembus jalan-jalan kecil. Akses jalan menuju ke pantai ini cukup mudah dan tidak akan dijumpai medan yang terlampau sulit.
Obyek Wisata di Pantai Bakaro
1. Sunset
Anda bisa melihat sunset atau matahari tenggelam di pantai ini, Anda hanya perlu menghadap ke arah yang tepat yakni tidak memunggungi matahari tenggelam. Keindahan pantai ini akan sangat terlihat di sore hari. Suasana romantis dan syahdu akan Anda dapati.
2. Memancing
Anda juga bisa memancing di pantai ini, disewakan alat pancing dan juga banyak yang berjualan umpan untuk memancing. Anda bisa mengistirahatkan pikiran Anda sembari memancing dan menikmati suasana di pantai ini.
3. Berenang
Di pantai ini diperbolehkan untuk berenang, Anda bisa mengapung dengan tenang ketika ombak tidak sedang tinggi. Namun Anda tetap perlu waspada ketika berenang di pantai ini, selalu jaga dan awasi anggota keluarga Anda agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
4. Desa Bakaro
Pantai ini merupakan bagian dari sebuah desa yakni desa Bakaro, bila bosan memandangi air laut, Anda bisa berjalan menyusuri desa bakaro yang asri dan juga sejuk. Menyapa para warga dan juga mencicipi aneka macam kuliner yang ada di sana. Warga desa bakaro terkenal ramah dan juga terbuka terhadap wisatawan yang ada di sana.
5. Pantai Pasir Putih
Anda bisa langsung menuju pantai pasir putih bila ingin mendapatkan pengalaman yang banyak mengenai pantai di manokwari. Kemudian Anda bisa membandingkan pantai mana yang paling bagus antara pantai Bakaro atau pantai pasir putih.
6. Pondok Milik Pemerintah
Anda dapat menginap di pondok yang ada di pantai tersebut bila ingin menikmati Pantai Bakaro lebih lama dan lebih intens. Fasilitas yang ada di pondok tersebut juga cukup lengkap dan bisa membuat Anda bernafas lega.
7. Wisata Kuliner
Terdapat aneka macam kuliner menarik yang ada di pantai tersebut. Anda bisa mencicipi kesemuanya, ada ikan bakar yang langsung diambil dari pantai dan juga aneka macam makakan khas papua lainnya. Ada papeda yang terbuat dari tepung sagu yang pastinya akan terasa nikmat bila dimakan di tempat.
Itulah tadi beberapa hal yang dapat Anda lakukan di Pantai Bakaro bersama keluarga maupun orang terkasih. Masih banyak lagi objek wisata yang ada di Papua khususnya manokwari yang dapat Anda kunjungi. Selamat jalan-jalan.
[ad_2]