LIBURANMULU.COM

Blog wisata yang menyediakan informasi seputar liburan dan jalan jalan!

Social Navigation

8 Tempat Wisata di Cirebon yang Paling Hits yang Harus Didatangi Waktu Liburan

Tempat Wisata di Cirebon yang Sedang Hits di Akhir Tahun 2017

Travel Blog

[ad_1]

Tempat Wisata di Cirebon yang Sedang Hits di Akhir Tahun - Tempat Wisata di Cirebon yang Sedang Hits di Akhir Tahun 2017 sumber shutterstock.com

Travel Blog Wisata – Kota Cirebon adalah salah satu daerah di Indonesia yang wajib kamu masukan dalam daftar destinasi wajib kunjung. Kenapa? Sebabnya tak lain dan tak bukan adalah karena banyaknya tempat wisata di Cirebon yang menarik dan sayang banget jika kamu lewatkan begitu saja.

Tempat Wisata di Cirebon yang Hits di Akhir Tahun 2017

Sama seperti kota-kota besar seperti Bandung, Yogyakarta, atau Bali, Cirebon juga punya memiliki berbagai jenis destinasi wisata. Tinggal pilih saja, mau wisata keluarga, wisata alam, wisata kuliner, atau wisata belanja, semua ada di kota yang terkenal dengan Jalur Pantura dan batik megamendungnya.

Penasaran di mana lokasi tempat wisata di Cirebon yang seru? Berikut ini ulasan dari liburanmulu.com khusus buat kamu yang berencana untuk liburan ke sana!

1. Keraton Kasepuhan Cirebon

Selama berada di keraton ini, kamu akan jumpai langsung bangunan megah yang masih berdiri kokoh meski sudah berusia ratusan tahun. Kegiatan napak tilas sejarah kejayaan Kesultanan Cirebon dan penyebaran ajaran agama Islam di kota ini juga bisa kamu lakukan. Obyek wisata Cirebon ini lokasinya ada di Jalan Kasepuhan no. 43, Kampung Mandalangan, Kasepuhan, Lemah Wungkuk, Cirebon, Jawa Barat.

Baca: Maknyus, 10 Kuliner Enak Khas Cirebon Ini Wajib Buat Dicoba!

2. Sentra Batik Trusmi

1600151010 494 Tempat Wisata di Cirebon yang Sedang Hits di Akhir Tahun - Tempat Wisata di Cirebon yang Sedang Hits di Akhir Tahun 2017
ilustrasi shutterstock.com

 

Tak afdol rasanya kalau jalan-jalan ke Kota Udang tapi tak membawa oleh-oleh khasnya yaitu batik megamendung. Kalau Yogyakarta punya Malioboro, Cirebon punya Batik Trusmi sebagai kawasan belanja batik yang populer. Tempat ini memang dikenal sebagai pusat penjualan batik yang berkualitas dengan harga terjangkau. Nggak heran deh kalau surga belanja yang berlokasi di Plered, Cirebon ini selalu padat pengunjung.

BACA JUGA :  Natural dan Tahan Lama, Contek Tips Makeup Liburan Ini!

3. Cirebon Waterland

Selain tempat wisata sejarah, Cirebon juga punya taman rekreasi air yang bisa jadi destinasi untuk menghabiskan waktu liburan bareng keluarga. Saat berada di Taman Ade Irma Suryani atau lebih akrab disebut Cirebon Waterland, kamu bisa merasakan keseruan permainan wahana air seperti kolam renang, air mancur, kolam gelombang, seluncuran, hingga ember raksasa. Di sana pun terdapat fasilitas restoran dan cottage yang mengapung di atas air. Lokasi tempat wisata di Cirebon yang tengah hits ini ada di Jalan Yos Sudarso, Lemahwungkuk.

4. Pantai Kejawanan

Pantai Kejawanan ini terkenal dengan keindahan sunset yang memukau. Lansekap alam yang berasal dari Laut Jawa dan Gunung Ciremai menambah kecantikan yang bisa menghipnotis siapapun yang melihatnya. Aktivitas seru lain yang bisa kamu lakukan saat berada di sana adalah keliling menggunakan perahu wisata, memancing, berenang, atau berfoto-foto. Lokasi pantai ini berada di Jalan Yos Sudarso dan dekat sekali dengan Cirebon Waterland.

Baca Juga : Pesona Kearifan Lokal Kota Cirebon yang Masih Terjaga

5. Gua Sunyaragi

Buat kamu yang masih jomblo, rasanya Gua Sunyaragi ini cocok buat kamu datangi deh. Gua Sunyaragi dulunya adalah tempat  pertapaan keluarga raja untuk mencari ketenangan. Kalau kamu mengunjungi tempat bersejarah ini, jangan lupa untuk mampir ke area Gua Kelanggengan. Mitosnya, siapa saja yang masuk ke sana akan enteng jodoh. Kalau kamu sudah menemukan pasangan, hubungan kalian dipercaya akan berjalan langgeng selamanya. Gua Sunyaragi ini berada di  Jalan By Pass Brigjen Dharsono, Cirebon

6. Makam Sunan Gunung Jati

Cirebon jadi salah satu destinasi wisata religi unggulan di Indonesia. Banyak traveler yang sengaja datang ke kota ini untuk berziarah ke Makam Sunan Gunung Jati, salah satu dari sembilan orang yang menyebarkan agama Islam ke Nusantara yang juga pernah jadi raja di Kasultanan Cirebon. Tempat yang berlokasi di Jalan Raya Sunan Gunung Jati, Gunung Jati, Astana, Cirebon ini selalu padat pengunjung.

BACA JUGA :  Hits Banget! Ini Candi di Indonesia yang Paling Instagramable!

7. Telaga Remis

Telaga Remis adalah tempat wisata di Cirebon yang cocok kamu datangi untuk menyejukan diri. Saat weekend tiba, pengunjung akan meramaikan kawasan wisata ini. Ada yang berenang, berkeliling dengan perahu, bahkan berfoto-foto. Udara di sana terasa segar mengingat lokasinya yang berada di kaki Gunung Ciremai. Kalau kamu berminat datang ke telaga yang airnya jernih ini, mampirlah ke Desa Kaduela, Kuningan, Cirebon.

8. Bukit Gronggong

Bukit Gronggong berada di kawasan dataran tinggi di kota Cirebon. Pemandangan kota akan terlihat lebih jelas saat kamu berada di sana. Apalagi ketika malam menjelang. Kerlap-kerlip lampu yang terlihat seperti lautan bintang ini bakal memikatmu. Saat berada di sana, jangan lupa kulineran di Rumah Makan Klapa Manis agar suasana liburan kamu jadi lebih terasa romantis.

Sudah nggak sabar untuk traveling dan jelajah tempat-tempat seru di sana? Yuk beli tiket pesawat dan booking hotel di Cirebon secara online lewat reservasi.com. Diskon lebih banyak kalau pesan di aplikasi mobile.

Baca : Cirebon, Tempat Wisata, dan Booking Hotel

 

[ad_2]